persiapkan diri dengan kedatangan malam lailatul qadar



Assalamu’alaikum wr wb....

Tak terasa hari ini kita berada pada hari ke 10 bulan suci Ramadhan. Tinggal 20 hari lagi Ramadhan berakhir. Semoga kita semua dapat mengisi detik-detik terakhir bulan puasa ini dengan sebaik-baiknya. Di sepuluh hari terakhir bulan Ramadhan masjid-masjid semakin dipenuhi orang-orang yang beritikaf terutama di malam ganjil karena mengharap mendapatkan malam lailatul qadar.

Malam lailatul Qadar merupakan malam yang sangat dinantikan dan diinginkan oleh umat islam yang benar-benar paham tentang makna dari malam lailatul qadar ini. Semua orang tahu bahwa malam lailatul Qadar merupakan malam yang lebih baik dari seribu bulan, sejak kecil kita sering mendengarnya dari guru ngaji dan dari guru agama disekolah. Kapan persisnya malam lailatul Qadar itu?, tidak ada seorangpun yang tahu. Nabi Muhammad s.a.w hanya memberi gambaran pada umatnya bahwa malam lailatul qadar terdapat di salah satu malam-malam gajil pada sepuluh hari terakhir bulan Ramadhan.

Hikmah dari tidak dijelaskan tepatnya malam lailaut qadar itu, menurut saya memberi pemahaman pada kita bahwa jangan hanya benar-benar beribadah pada satu waktu tertentu tapi lalai diwaktu lainnya. Dan untuk mendapatkan suatu kemulyaan yang Allah janjikan tidak bisa kita raih hanya dalam satu malam. Untuk mendapatkan malam lailatul Ramadhan tahun ini harus kita persiapkan sejak akhir Ramadhan tahun sebelumnya. Seperti saat kita akan membangun suatu bisnis, kita akan persiapkan segala halnya agar bisnis tersebut berjalan sesuai dengan goal kita. Demikian pula untuk mendapatkan malam lailatul qadar, kita persiapkan diri kita sejak 1 syawal dan semakin memperbaiki ibadah saat mendekati bulan Ramadhan. Mendapatkan malam lailatul qadar menurut saya merupakan hadiah dari Allah bagi orang-orang pilihan, karena tidak semua orang bisa mendapatkannya.



Keutamaan malam lailatul qadar

Keutamaan malam lailatul qadar Allah jelaskan dalam firman-Nya yang terdapat pada qur’an surat Al Qadr ayat 1-5 yang artinya :

“Sesungguhnya Kami telah menurunkannya (Al Quran) pada malam kemuliaan. Dan tahukah kamu apakah malam kemuliaan itu? Malam kemuliaan itu lebih baik dari seribu bulan. Pada malam itu turun malaikat-malaikat dan malaikat Jibril dengan izin Tuhannya untuk mengatur segala urusan. Malam itu (penuh) kesejahteraan sampai terbit fajar.” (QS. Al Qadr: 1-5).

Merujuk pada pendapat para ulama Surat Al-Qadr memiliki kandungan tafsir sebagai berikut:
1. Malam lailatul qadar merupakan malam yang lebih baik dari seribu bulan. Dimana amal ibadah yang kita lakukan pada malam tersebut memiliki nilai yang jauh lebih besar dibanding hari-hari biasa, bahkan lebih tinggi dari nilai ibadah kita selama seribu bulan. Sungguh anugerah yang luar biasa yang Allah berikan pada hambanya dengan adanya malam lailatul qadar ini dan sebaiknya kita mengisinya dengan qiyamullail. Keutamaan qiyamullail ini mengacu pada suatu hadist yang diriwayatkan dari Abu Hurairah yang isinya, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam  bersabda : 
“Barangsiapa yang menghidupkan lailatul qadar dengan shalat malam atas dasar iman dan mengharap pahala dari Allah, maka dosa-dosanya yang telah lalu akan diampuni.” (HR. Bukhari no. 1901 dan Muslim no. 760).
2. Pada malam lailatul qadar, malaikat turun ke bumi membawa kerberkahan dan rahmat.
3. Pada malam lailatul qadar ditetapkan taqdir, ajal dan rejeki. Hal tersebut mengacu pada tafsir yang terdapat pada qur’an surat Ad Dukhon ayat 4, yang artinya  “Pada malam itu dijelaskan segala urusan yang penuh hikmah.”
4. Pada malam lailatul qadar, syetan tidak bisa melakukan kejahatan dan kejelekan pada manusia. Hal tersebut mengacu pada ayat  سَلَامٌ هِيَ حَتَّى مَطْلَعِ الْفَجْرِ yang artinya “Malam itu (penuh) kesejahteraan sampai terbit fajar.”
semoga bermanfaat....

Related Posts:

1 Response to "persiapkan diri dengan kedatangan malam lailatul qadar"

  1. Casino Warzone Review 2021
    Casino Warzone 아 샤벳 is a casino 해외 사이트 themed slot 손 풀기 게임 game by Quickspin. The game is 더킹사이트 available on desktop, mobile and web and requires 피망 포커 no download or registration.

    ReplyDelete